GuidePedia

1
Liburan favorit Rusia, Tahun Baru, akan segera menjelang. Pada tanggal 31 Desember di tengah malam, jutaan orang Rusia akan duduk di meja-meja mereka yang meriah dan mengangkat bergelas-gelas sampanye. Malam terakhir di tahun itu dianggap memiliki potensi mukjizat: anak-anak tak sabar menantikan kedatangan Grandfather Frost (Kakek Salju), begitulah Sinterklas disebut di Rusia, dan mencari hadiah mereka di bawahvolka, pohon Natal versi Rusia, sementara orang-orang dewasa melontarkan harapan-harapan paling dalam mereka.

Alam, masyarakat, dan legenda Rusia meliputi banyak keajaiban. Dalam rangka menyambut perayaan itu, berikut ini kami mengumpulkan daftar bikinan sendiri yang sangat subjektif tentang berbagai keajaiban Rusia.

Banyak Liburan



Anak-anak bukanlah satu-satunya yang menerima hadiah Tahun Baru. Di luar beban kerja rakyat Rusia yang meningkat dan wacana dari beberapa oligarki mengenai penambahan jam kerja menjadi 12 jam setiap harinya, selama lima tahun terakhir setiap warga negara Rusia telah menerima hadiah kecil dari negara: 10 hari liburan dibayar. Mulai tahun 2005, Rusia telah resmi memberlakukan liburan dari tanggal 1 sampai 5 Januari. Ditambah dengan libur di akhir pekan dan Natal Ortodoks yang dirayakan pada 7 Januari, maka totalnya hingga 10 hari dapat digunakan rakyat Rusia untuk beristirahat dari kesibukan dan hiruk-pikuk pekerjaan dan, kalau mereka mau, tidur sesuka hati mereka.

Terlahir kembali




Mereka yang ingin merayakan Tahun Baru di pedesaan Rusia bisa mendapatkan keajaiban lain, banya Rusia (semacam sauna). Tradisi banyaRusia berasal dari abad ke-10. Mengunjungi banya Rusia merupakan tantangan berat bagi yang belum berpengalaman. Walaupun ruang uap sudah sangat panas, tuan rumah akan selalu ingin menempatkan Anda pada bangku di bagian atas di mana udaranya paling panas dan memukuli Anda dengan ranting pohonbirch untuk mengobarkan hawa yang menyengat itu. Setelah keluar dari ruang uap, Anda akan ditawari “berendam di salju” atau diajak untuk melompat ke dalam lubang di es pada perairan terdekat. Mereka yang memiliki jantung lemah disarankan untuk langsung menolak ajakan itu, tetapi jika tubuh Anda siap melawan tantangan, jangan ragu dan lemparkanlah diri Anda ke tumpukan salju terdekat. Jika pada saat itu Anda belum mabuk sampai konyol dengan si tuan rumah, Anda akan mengalami perasaan unik ketika keluar dari banya. Ada yang menyebutnya sebagai “kelahiran kedua.” Ini fenomena ketika setiap sel dalam tubuh Anda terasa jauh lebih muda dan Anda jatuh ke dalam tidur yang lelap dan menyehatkan sehingga Anda merasakan gelombang energi yang kuat pada keesokan paginya.

Sebuah gereja dekat Kremlin



Untuk menyaksikan keajaiban berikutnya Anda harus berjalan melintasi Red Square, Lapangan Merah, di Moskow. Apa yang akan Anda lihat adalah Katedral St Basil, sebuah mahakarya arsitektur. Katedral yang terdaftar sebagai situs Warisan Dunia UNESCO ini terdiri dari delapan gereja yang dikelompokkan di sekitar gereja kesembilan yang didedikasikan untukIntercession of the Mother of God (Perantara dari Bunda Allah). Pada tahun 1588, kapel tambahan dibangun dan diberkati dalam nama St Basil the Fool for Christ (Santo Basil, Sang Bodoh bagi Kristus), dan sebuah menara lonceng berbentuk piramida dibangun pada era 1670-an. Bangunan-bangunan lain, atap yang menaungi beranda, desain kubah yang rumit dan lukisan ornamen pada bagian dalam dan luar bangunan ditambahkan kemudian.

Seandainya para arsitek di abad ke-16 mengetahui bagaimana cara klien mereka, Tsar Rusia Ivan the Terrible (Ivan Si Kejam), akan membalas jasa mereka, kecil kemungkinannya mereka mau menyelesaikan pekerjaan mereka. Bahkan, mereka pasti akan mencoba untuk menyingkir dari Moskow secepat mungkin. Legenda mengatakan bahwa penguasa Rusia yang ditakuti ini begitu terpana oleh kemegahan katedral sampai-sampai ia memerintahkan untuk membuat buta para arsitek sehingga mereka tidak akan pernah bisa menciptakan kembali karya mereka di tempat lain. Namun, legenda lain menyebutkan bahwa salah satu arsitek katedral di kemudian hari menjadi salah satu arsitek yang membangun Kazan Kremlin.

Kelahiran katedral yang sesungguhnya berkaitan dengan mujizat. Pada saat Kazan – yang waktu itu masih merdeka dari Muscovy – sedang dikepung, seorang diaken mengucapkan kata-kata berikut yang dikutip dari Injil pada liturgi: “Maka jadilah satu kawanan, satu Gembala.” Konon, tepat pada saat itu, bagian dinding kota musuh terangkat dan pasukan Rusia memasuki Kazan. Untuk menghormati kemenangan itu, diletakkan batu fondasi gereja yang kemudian menjadi Katedral St Basil.

Selangkah jauhnya dari Surga



Gunung Elbrus di Rusia, puncak tertinggi di Eropa, sudah pasti merupakan keajaiban alam. Pada ketinggian hampir 5.500 meter (18.000 kaki), ia menjadi magnet bagi pendaki gunung dan dikunjungi oleh para orang tersebut dari seluruh dunia. Pendakian ke puncak Elbrus dianggap sebagai prestasi yang sangat bergengsi dan tidak semua orang berhasil mencapainya. Statistiknya bervariasi, tetapi antara 12 ribu dan 18 ribu orang telah mencapai puncak gunung ini. Lebih dari seribu dari mereka yang mencobanya tidak pernah kembali.

Untuk masyarakat setempat, Elbrus adalah Olympus ala Kaukasia. Masyarakat setempat percaya bahwa dewa kuno Teiri pernah menghuni gunung itu. Dari lereng-lereng gunung tersebut berasal sungai dan mata air gunung yang mengandung air mineral Kaukasia yang terkenal dan bersifat menyembuhkan. Suku-suku kuno dahulu sering mengadakan kontes olahraga dan retorika di gunung ini. Di gunung ini pula salah satu pahlawan epik kuno yang paling utama dalam kisah rakyat memperoleh api untuk rekan-rekan sesama sukunya (mirip dengan Prometheus Yunani).

Danau terbesar



Jenis keajaiban alam yang berbeda adalah Danau Baikal. Ini adalah danau terdalam di planet kita dan sumber air tawar terbesar di dunia. Permukaan total danau kira-kira sama dengan wilayah Belgia, Belanda, atau Denmark. Titik terdalamnya 1.642 meter. Danau ini menampung sekitar 19 persen air tawar dunia. Dalam perspektif lain, Danau Baikal menampung lebih banyak air daripada kelima “Great Lakes” (lima danau besar di Amerika Serikat dan Kanada) dijadikan satu.

Tujuh Raksasa



Keajaiban alam lainnya adalah pilar-pilar pelapukan di Republik Komi. Dua ratus juta tahun yang lalu, gunung tinggi berdiri di tempat mereka. Berabad-abad berlalu, dan pegunungan tersebut secara bertahap terkikis oleh hujan, angin, salju, dan panas. Sekarang pegunungan ini berbentuk ganjil dan, tergantung dari mana Anda melihatnya, bisa tampak seperti sosok manusia raksasa, kepala kuda, atau kepala biri-biri jantan. Hanya pejalan kaki yang sangat terlatih yang bisa melakukan perjalanan di sana.

Salah satu legenda mengatakan bahwa pilar-pilar tersebut dulunya adalah para raksasa. Salah satu raksasa jatuh cinta dengan putri cantik dari temannya, pemimpin suku setempat. Namun, selain menolak tawaran raksasa itu, si gadis juga mengejeknya. Raksasa yang marah kemudian meminta bantuan saudara-saudaranya dan bersama-sama mereka memutuskan untuk menyerang kota tempat tinggal si cantik. Gadis ini meminta perlindungan abangnya yang, dengan bantuan roh-roh baik dan perisai sihir, mengubah para raksasa menjadi batu.

Malamnya menghilang!



Keajaiban alam lainnya datang dari kota-kota Rusia bagian utara, khususnya, dari St Petersburg. Selama dua atau tiga minggu pada bulan Mei tidak ada malam di kota-kota tersebut. Malam digantikan oleh senja yang terang. Wisatawan cenderung sangat terkesan dengan fenomena “malam putih” ini; banyak dari mereka sengaja berhenti di jalan untuk membaca koran. Selama waktu inilah, khususnya pada tanggal 27 Mei, Hari Pendiri dirayakan. Sebuah perayaan kelulusan tahunan yang disebut “Scarlet Sails” (Layar Merah) untuk para siswa dari sekolah-sekolah di kota dilaksanakan setelah 20 Juni. Alun-alun utama di St Petersburg diramaikan oleh para musisi kondang, sedangkan perahu layar besar dengan layar-layar merah bisa ditonton di sungai.

Adapun warga Petersburg sendiri tidak sebergairah seperti orang lain terhadap keajaiban alam ini dan secara tradisional lebih memilih menutup tirai yang memungkinkan mereka untuk tidur selama malam putih.

Ketinggian utama



Patung ansambel “Mother Motherland” (Ibu Tanah Air) yang dibangun di atas Mamay Burial Mound (Gundukan Pemakaman Mamay) dekat Volgograd (sebelumnya dikenal sebagai Stalingrad), merupakan salah satu monumen tertinggi di dunia. Tingginya secara keseluruhan adalah 85 meter (279 kaki). Ketika dibangun pada tahun 1967, patung ini adalah monumen tertinggi di dunia dan sekarang berada pada urutan ketujuh.

Mamay Burial Mound memperoleh namanya di era Golden Horde. Para penjaga ditempatkan di atas gundukan. Pada puncaknya, ditempatkan pengendara kuda untuk mengawasi setiap datangnya bahaya. Pada tahun 1942, gundukan itu disebut sebagai titik tinggi utama Rusia; menjadi titik tertinggi selama pertempuran Stalingrad dan berpindah penguasaan beberapa kali selama pertempuran tersebut. Pertempuran untuk memperebutkan bukit yang secara umum biasa saja ini berlangsung selama 135 hari dan malam.

Kini monumen Mother Motherland melambangkan keberanian para prajurit Soviet yang menghentikan pasukan Nazi di tepi Sungai Volga, sehingga melindungi kehidupan dan kebebasan tidak hanya dari masyarakat bekas Uni Soviet tetapi juga banyak rakyat Asia.

Seminggu di kereta api



Beberapa orang benar-benar enggan melakukan perjalanan udara. Mereka lebih suka melakukan perjalanan ke tempat tujuan wisata dengan kereta api. Perjalanan kereta api terpanjang di dunia, yang berlangsung sekitar satu minggu, hanya bisa dialami di jalur kereta api Trans-Siberia Rusia. Dengan panjang lebih dari 9 ribu km (5.600 mil), inilah jalur kereta api terpanjang di dunia dan terbentang melalui 80 kota di Rusia.

Pembangunan jalur utama dimulai pada abad ke-19, tapi sistem sumber tenaganya baru selesai pada tahun 2002. Perjalanan penumpang Trans-Siberia terlama di dunia (dari Kiev ke Vladivostok) memakan waktu hampir 188 jam. Kereta api tercepat Trans-Siberia (dari Moskow ke Vladivostok) memakan waktu enam hari dan dua jam.

Penyaring utama di planet Bumi



Di jantung Siberia terletak The Great Vasyugan Mire, rawa terbesar di planet Bumi. Luas total wilayahnya 53 ribu km persegi, yang kira-kira seukuran Swiss.

Meskipun reputasi rawa agak suram, mereka memainkan peran penting dalam mengurangi polusi udara. Pada intinya, Great Vasyugan Mire adalah penyaring alami raksasa yang menyerap zat beracun dari udara sekaligus mengikat karbon dioksida dan mencegah efek rumah kaca.

Napas gunung berapi yang sedang tidur



Pada musim semi tahun 1941, sebuah lembah yang unik, Valley of Geysers(Lembah Air Mancur Panas), ditemukan di semenanjung Kamchatka Rusia. Lembah ini memiliki mata air panas mendidih menyembur dari tanah, dengan latar belakang yang permai. Lembah ini dulu menjadi lokasi bagi lebih dari 200 mata air panas, sekitar 90 di antaranya adalah air mancur panas.

Pada tahun 2007, longsor besar di lembah menutup dasar sungai Geysernaya. Danau yang terbentuk kemudian membanjiri beberapa air mancur panas, menghancurkan dua dari tiga helipad dan sejumlah tempat wisata. Namun, situs alam yang unik ini dipelihara dengan baik dan sekitar 20 air mancur panas alami tetap aktif.

Teluk terbesar di Rusia



Kamchatka dikenal tidak hanya karena air mancur panasnya. Di sini pula terletak Teluk Avachinsky, teluk terbesar kedua di dunia, yang mampu menampung seluruh armada kapal di dunia. Di sisi utara teluk berdiri kota Petropavlovsk-Kamchatsky. Kota pelabuhan ini melayani perahu nelayan dan kapal kargo sepanjang tahun. Selain pelabuhan sipil, teluk ini menjadi lokasi sejumlah pangkalan militer Angkatan Laut Rusia.

Keajaiban alam ini memiliki legenda tersendiri. Jalur menuju teluk “dijaga” oleh bebatuan Tiga Bersaudara. Menurut legenda, pada zaman dahulu bebatuan ini adalah manusia. Suku lokal sering dilanda tsunami dan ketiga pria bersaudara ini memutuskan untuk melindungi rakyatnya. Mereka berdiri di jalan menuju teluk dan menghentikan gelombang mematikan itu, tetapi kemudian mereka berubah menjadi batu.

Artikel ini dikutip dari Ini 12 Keajaiban Rusia


Posting Komentar

  1. keren keren gan
    tapi ngapain ke Rusia kalo di Indonesia ada keajaiban dunia :)
    kaskus : agungpelo

    BalasHapus

 
Top